Skyjacker '17 Ford F-350 Super Duty

SKYJACKER '17 FORD F-350 SUPER DUTY
"PEACEMAKERS"

Apa yang terlintas di pikiran anda begitu melihat gambar di atas? Garang? Gagah? Keren? Itulah beberapa kesan yang ingin dimunculkan Skyjacker Suspension melalui Ford F-350 hasil modifikasi mereka dengan tema polisi. Tujuan utama pembuatan F-350 "Peacemakers" ini adalah untuk ditampilkan dalam SEMA Show pada akhir 2016.

Dalam pembuatannya mereka tentu bekerja sama dengan pihak Ford Motor Company sebagai perusahaan yang memproduksi F-350. Tak ketinggalan pihak Matchbox dilibatkan, selain sebagai pihak yang mendesain tampilan dan grafiknya, juga karena Matchbox merupakan salah satu produsen diecast yang sudah mendunia dan memiliki pasarnya sendiri. Untuk menghasilkan model dengan standar penegakan hukum yang tepat, pihak Skyjacker Suspension bahkan melibatkan personel kepolisian dari West Monroe Police Department dan Ouachita Parish Sheriff's Office untuk dimintai saran dan masukan sehingga truk yang mereka bangun autentik.

Berikut merupakan perlengkapan tambahan dalam modifikasi F-350 standar oleh Skyjacker Team menjadi versi "Peacemakers".
    Wheels & Tires
  • 20x9 American Force “LEVEL” from the Faceplate Series
  • 40X15.50R20LT Nitto Trail Grappler M/T Tires

  • Suspension
  • Skyjacker 8.5” Lift Kit w/ BlackMAX Shocks (Rear) and LeDuc Series Coil-Over Shocks (Front)

  • Performance
  • Magnaflow Performance Exhaust

  • Exterior/Armor
  • Custom-Printed Vinyl Wrap
  • Fab Fours 72” Roof Rack
  • Premium Winch Front and Rear Bumper
  • ARE Accessories Z Series Truck Cap
  • TruckVault Two Drawer Gun Vault
  • Bushwacker Pocket Style Fender Flares
  • Genuine Ford Accessories 5”steps
  • Bedslide 1000 CL
  • AMP Research BedStep

  • Recovery
  • Warn Zeon 12 Platinum Winch
  • Warn Premium 1/2” Hook Kit
  • Monster Hooks Swivel Hooks

  • Lighting
  • (2) Rigid Industries A-Series Blue Rock Lights
  • (1) Rigid Industries Radiance 3 0” Blue Back Lights
  • (2) Rigid Industries Radiance 50” Blue Back Lights
  • (4) Rigid Industries Blue Radiance Pods
  • (1) Whelen Legacy 54” Blue Super-LED Light Bar
  • (1) Whelen Legacy 2 Long LED Take-Down Lights
  • (2) Whelen Legacy Blue LED Warning/Alley Lights
  • (14) Whelen Legacy Blue Long LED light heads
  • (1) Whelen Ford Programmer
  • Whelen Lightbar Mount Kits
  • (12) Whelen Tracer Solo Lighthead Blue
  • (8) Whelen Vertex Super-LED Blue Lights
  • (4) Whelen Vertex Super-LED White Lights
  • (8) Whelen ION T-Series Blue Lights

  • Weapons & Accessories
  • Glock 34 (GEN4), Glock 17 (GEN4), Glock 19 (Gen4),
  • Glock 26 (GEN4) and Glock 43
  • Benelli M4 Tactical Shotgun (12-Gauge)
  • Custom 6.5 Creedmor AR
  • Remington 700 (.308 Win ) Sniper Rifle
  • 5.11 Tactical Items

  • Interior
  • WeatherTech Digital Fit Floor Liners
  • LUND Police Console, Gun Rack and Carpet
  • Katzkin Leather Seat Covers

  • Infotainment/Electronics
  • sPod
  • Panasonic Toughbook
  • Magellan GPS
Dari kerjasama tersebut, Matchbox tidak mau ketinggalan untuk menelurkan versi 'mini'nya. Untuk versi dengan detail yang mendekati kendaraan aslinya pihak Matchbox hanya membuat 100 unit. Sedangkan untuk casting reguler diproduksi dan baru dijual pada tahun 2018 lot (case) B.

Reguler version
SEMA Show '17 exclusive


Perbedaan mencolok antara versi eksklusif SEMA Show dengan versi reguler terletak pada camper shell atau kanopinya. Pada versi eksklusif, kanopinya senada dengan warna bodi, sedangkan pada versi reguler kanopinya berwarna hitam polos. Lalu warna kaca keduanya berbeda. Pada versi eksklusif berwarna hitam dengan logo Skyjacker pada sisi depan dan logo MBX pada kedua sisi samping, sedangkan pada versi reguler kacanya berwarna biru transparan tanpa tampo apapun. 

Untuk detail minornya terletak pada detailing bagian depan (headlamp, grille, & logo Ford) dan bagian belakang truck. Meski tidak sedetail versi eksklusif SEMA, versi regulernya tetap terlihat gagah, apalagi jika ditambahkan detail menyerupai model 1:1 nya.
F-350 Peacemakers setelah detailing depan
Bagi sebagian orang yang memperhatikan detail interior dipastikan akan kecewa. Pasalnya, casting F-350 tidak disertakan dengan detail interior, baik pada versi eksklusif maupun pada versi reguler yang menggunakan kaca mika berwarna biru transparan. Mungkin pihak Matchbox beranggapan bahwa detail interior tidak akan terlalu berguna jika disertakan, sebab skalanya yang bukan 1:64 tapi sekitar 1:80 an bahkan lebih kecil. Meskipun disertakan detail interior, hasilnya tentu tidak akan terlihat bagus karena keterbatasan teknologi pencetakan saat ini.
Regular version
Exclusive version
Rear


Dengan segala nilai plus dan minus yang dimilikinya, bagi saya pribadi casting F-350 "Peacemakers" ini merupakan salah satu casting terbaik Matchbox saat ini. Selain merupakan F-350 versi eksklusif Skyjacker, juga karena detail tampo yang keren. Tentu wajib dimiliki oleh kolektor diecast truck, kolektor diecast seri polisi, maupun kolektor seri off-road karena suspensinya yang terbilang tinggi untuk ukuran truck.


Mungkin sekian dulu postingan saya kali ini, mohon maaf apabila ada salah-salah, dan terimakasih sudah mampir. Kritik dan saran sangat saya harapkan.


Sumber:
Foto pribadi

Komentar

Postingan Populer